Iklan

Ini Tips Keramas Yang Benar Untuk Dapatkan Rambut Indah

Ini Tips Keramas Yang Benar Untuk Dapatkan Rambut Indah

Ini Tips Keramas Yang Benar Untuk Dapatkan Rambut Indah, Ulasan Postingan kali ini Blog Segitiga Akan Coba berbagi Judul Artikel tentunya sesuai Judul yang telah kami share diatas, yang mana info ini semoga bisa bermanfaat buat kamu semua, Adapaun artikel ini Bersumber dari blog sahabat yang bisa kamu temukan sumber artikel di akhir nanti, Silahkan Baca lebih detail dibawah ini.


Membuat diri lebih menarik menjadi agenda rutin bagi siapa saja, salah satunya dalam perawatan rambut. Rambut menjadi komponen penting bagaimana seseorang dalam berpenampilan, baik pria maupun wanita.

Untuk mendapatkan rambut yang indah dan sehat itu sebenarnya sangatlah mudah. Perawatan dibutuhkan untuk mencegah atau memperbaiki masalah rambut, salah satu masalah rambut yang biasa jadi perbincangan di kalangan kaum hawa adalah rambut yang lama panjang.

Hasil ini tentu berbeda pada setiap orang. Penyebab terhambatnya pertumbuhan rambut bisa disebabkan berbagai faktor, seperti asupan nutrisi bagi rambut yang kurang, salah dalam pemilihan produk perawatan rambut, stres, dan masih banyak faktor lain.  Salah satu aktivitas rutin tapi sangat mempengaruhi pertumbuhan rambut adalah keramas.

Keramas mungkin dianggap sepele bagi sebagian orang, tapi tahukah Anda bahwa dengan menerapkan cara-cara keramas yang benar dapat mencegah kerusakan rambut dan mempercepat pertumbuhan rambut? Berikut tipsnya keramas yang baik dan benar menurut Wow Menariknya.

1. Kenali terlebih dahulu tipe rambut. Tipe rambut seseorang tentu berbeda-beda, dipengaruhi oleh gen atau ligkungan. Pengenalan tipe rambut ini akan membantu kita untuk pemilihan shampo yang tepat.

2. Keramas dilakukan minimal 2 hari sekali, karena shampo membuat rambut kehilangan minyak alaminya. Minyak alami rambut yang dihasilkan kulit kepala inilah yang menjadi asupan nutrisi rambut untuk tumbuh semakin panjang.

3. Cara keramas yang baik dan benar:
  • Basahi rambut terlebih dahulu dengan air hangat. Air hangat dapat membuka pori-pori kulit kepala, sehingga minyak rambut yang berlebih serta kotoran dapat terangkat oleh shampo nantinya.
  • Usapkan atau pijatkan shampo pada kulit kepala yang basah. Penggunaan shampo dimulai dari kulit kepala sampai ke bagian tengah rambut. Shampo berfungsi hanya sebagai pembersih, shampo mengandung bahan-bahan kimia seperti Laureth Sulfate, Ammonium Lauryl, dan sebagainya. Bahan kimiawi tersebut memiliki sifat seperti detergen yang menghasilkan busa dan dapat menghilangkan minyak alami rambut, sehingga setelah keramas rambut menjadi ringan dan terkesan mengapung. Bagian rambut mulai dari tengah sampai ujung merupakan bagian yang paling sedikit mendapatkan minyak alami rambut sehingga, tidak disarankan menggunakan shampo sampai ujung rambut agar rambut tidak menjadi kering dan mudah bercabang.
  • Pijat kulit kepala perlahan sekitar 1 menit agar kulit kepala menjadi rileks dan rambut siap menerima nutrisi. Bilas segera, karena shampo tidak boleh menempel terlalu lama di kulit kepala.
  • Bilas rambut dengan air dingin sampai bersih, jangan sampai ada busa yang tertinggal.
  • Gunakan kondisioner setelah keramas. Penggunaan kondisioner sangat penting setelah keramas. Kondisioner berfungsi sebagai pelembab alami rambut. Gunakan kondisioner dari tengah sampai ujung rambut untuk menambah supply minyak alami rambut. Kondisioner dapat menutrisi rambut untuk mencegah rambut bercabang dan kering yang menjadi masalah di ujung rambut.
  • Diamkan kondisioner sekitar 2-3 menit agar meresap dalam rambut.
  • Bilas hingga bersih.
Penggunaan masker rambut dan hair tonic juga sangat disarankan untuk mendapatkan rambut yang indah dan sehat. Gunakan masker rambut minima 1 kali dalam seminggu, sedangkan gunakan har tonic setelah keramas untuk mencegah kerusakan rambut dan mempercepat proses pertumbuhan rambut.

Baca Selengkapnya

demikianlah artikel mengenai Ini Tips Keramas Yang Benar Untuk Dapatkan Rambut Indah yang telah Kami berikan untuk sobat sekalian. dan tidak lupa saya ucapkan banyak terimakasih kepada sumber artikel

0 Response to "Ini Tips Keramas Yang Benar Untuk Dapatkan Rambut Indah"

Posting Komentar

Contact Us

Nama

Email *

Pesan *