Christina Perri Tebar Romantisme di Java Jazz 2015, Selamat Siang Sobat, Dalam ulasan Kali ini Kami Ingin berbagi sebuah Judul Artikel tentunya sesuai Judul diatas, dimana info ini semoga bisa bermanfaat buat kamu semua, Adapaun artikel ini Bersumber dari blog sahabat yang bisa kamu temukan sumber artikel di akhir nanti, Silahkan Baca lebih detail dibawah ini.
Bertempat di hall D2 JIExpo Kemayoran, Jakarta Utara, Minggu malam (8/3), penampilan musisi Amerika itu diawali oleh host yang mengajak penonton menyanyikan lagu Indonesia Raya dipimpin Isyana Saraswati. Barulah tirai panggung dibuka dan muncul Christina membawakan lagu Shot Me In The Heart.
"Halo, apa kabar?!" sapa Christina bersemangat dalam bahasa Indonesia. Ia mengenakan kemeja putih sebagai atasan dengan bawahan hotpants hitam. Sementara kaki jenjangnya dilapisi oleh stocking gelap.
Selama tampil di atas panggung, wanita yang dikabarkan dekat dengan gitaris bandnya itu turut unjuk kebolehan memainkan berbagai alat musik. Seperti memetik gitar ketika membawakan lagu Run, atau kelihaiannya di atas tuts piano saat melantunkan Human yang disambut seruan dan tepuk tangan penonton.
Christina Perri tampil di Java Jazz 2015 © KapanLagi.com
"Lagu Human ini tercipta saat aku sedang stuck dan aku mensyukurinya. Hidup kadang membuat kita berhenti tapi kita tak boleh berhenti," kata Christina.
Secara berturut-turut pemilik nama lengkap Christina Hannah Judith Perri ini membawakan tembang hitsnya dari Distance, Burning Gold, The Words, Arms, Lonely Child, One Night, sampai Be My Forever. Serta tak ketinggalan salah satu hits yang menjadi soundtrack film yakni Thousand Years.
Tak hanya menghibur penonton dengan suaranya yang bening, ia juga mengajak penonton berinteraksi. Seperti menyanyi bersama hingga selfie. Performa Christina yang all out ditutup oleh lagu Jar Of Heart lalu kemudian I Don't Wanna Break. Tampak rona kepuasan di wajah penonton begitu show berakhir.
Perkuat Hubungan, Selena Gomez dan Zedd Bakal Rekam Lagu Baru
Drake Bakal Sindir Tentang Anak Chris Brown di Lagu Terbarunya?
Wow, Sebentar Lagi Taylor Swift Kalahkan Rekor Band Legendaris!
Manggung di Java Jazz, Nathan Hartono Rilis 'Pasti Ada Jawabnya'
Kabar Sedih Partygoers, Future Music Festival Asia 2015 Batal!
(kpl/abs/mhr)
Sumber: KapanLagi.com http://ift.tt/1A5kBlb
0 Response to "Christina Perri Tebar Romantisme di Java Jazz 2015"
Posting Komentar