Serunya Rio Dewanto Menanam Kopi di Bandung, Ganti Profesi?, Selamat Siang Sobat, Dalam ulasan Kali ini Kami Ingin berbagi sebuah Judul Artikel tentunya sesuai Judul diatas, dimana info ini semoga bisa bermanfaat buat kamu semua, Adapaun artikel ini Bersumber dari blog sahabat yang bisa kamu temukan sumber artikel di akhir nanti, Silahkan Baca lebih detail dibawah ini.
Pada Minggu (15/3), Rio Dewanto bersama para peserta #FilKopTrip berkunjung ke Pabrik Pengolahan Kopi Arabika Java Preanger di Desa Margamulya,
Pangalengan, Bandung, Jawa Barat. Di sana, dijelaskan bagaimana proses pengolahan kopi mulai panen, perambangan, pengupasan kulit luar, fermentasi, pencucian, pengeringan, pengupasan kulit dalam sampai terakhir kopi siap dikirim ke para penjual kopi. Tidak hanya itu, Rio bersama para peserta juga sempat menanam benih kopi bersama para petani.
Para peserta Filosofi Kopi Trip © KapanLagi.com®/rahmajoon
Bagi pemeran Jody dalam FILOSOFI KOPI, kegiatan semacam ini sangat bermanfaat untuk anak-anak muda. Mereka bisa menjadi lebih banyak pengetahuan tentang seluk beluk pertanian dan menumbuhkan kesadaran bahwa menjadi petani kopi itu juga sangat menguntungkan.
“Seru kegiatan kali ini, meskipun short trip tapi saya harap teman-teman dapat banyak pelajaran dari sini, karena saya juga dapat banyak pelajaran, bisa melihat proses pengeringan dan sebagainya," ujar suami Atiqah Hasiholan ini.
"Anak-anak muda banyak yang merasa bahwa menjadi petani kopi itu bukan satu masa depan yang cerah. Mereka melihat menjadi karyawan kota itu lebih menguntungkan. Padahal cukup membangun perkebunan kopi yang ada, kita bisa kaya dari sana,” ujar aktor LOVE AND FAITH ini.
Kelihatannya asyik ya kegiatan menanam kopi, apalagi bareng aktor ganteng Rio Dewanto. Gimana menurut kalian? Tertarik nggak untuk jadi petani kopi?
Asyik, NOAH Syuting Film Spesial Buat Fans di Amerika
Raisa Dibuat Tak Berkutik Dengan Rako Prijanto
5 Film Horor Indonesia Terbaru, Wajib Simak!
Kebingungan Raisa di Debut Filmnya
(kpl/rhm/pit)
Sumber: KapanLagi.com http://ift.tt/1wRZDLr
0 Response to "Serunya Rio Dewanto Menanam Kopi di Bandung, Ganti Profesi?"
Posting Komentar