[Video] Hapus Imej Gangster, Chris Brown Kini Jadi Samurai, Selamat Siang Sobat, Dalam ulasan Kali ini Kami Ingin berbagi sebuah Judul Artikel tentunya sesuai Judul diatas, dimana info ini semoga bisa bermanfaat buat kamu semua, Adapaun artikel ini Bersumber dari blog sahabat yang bisa kamu temukan sumber artikel di akhir nanti, Silahkan Baca lebih detail dibawah ini.
Chris mencoba tuk sedikit keluar dari jalur klip Hip hop mainstream yang kebanyakan temanya tentang gangster, pria kaya bergelimang emas, hingga pesta ganja dan mabuk-mabukan di klip barunya ini. Pria yang sempat masuk penjara karena sebuah kasus kekerasan tahun lalu itu malah menggunakan Jepang sebagai setting video Autumn Leaves.
Ceritanya, Chris menjadi seorang Samurai yang berjuang tuk memenangkan hati seorang geisha cantik. Siapa model wanita di klip itu? Kekasihnya sendiri, Karrueche Tran. Mereka digambarkan berduaan di beberapa lokasi dengan pemandangan yang sangat cantik, sebelum endingnya pindah ke sebuah pantai.
Seperti diketahui, rapper yang nggak kalah kondangnya, Kendrick Lamar, juga turut berkolaborasi di lagu Autumn Leaves. Sayangnya, ia tak diperlihatkan sama sekali di klip tersebut, hanya suara berat nan serak khasnya yang berkumandang di beberapa part lagu.
Sebelumnya dikabarkan bahwa Autumn Leaves tergabung dalam album terakhir Chris, X, yang dirilis 2014 silam. Setelah ini, pria berusia 25 tahun itu rencananya akan merilis klip lain bertajuk Ayo, di mana ia berkolaborasi dengan rapper lain, Tyga.
Anyway, kalian wajib banget nonton klip Autumn Leaves dari Chris ini dulu. Dijamin nggak kalah epic dari film-film Samurai asli bikinan Jepang deh!
[VIDEO] Eminem Rilis Video Terbaru yang Cukup Kontroversial
Penulis Lagu Chris Stapleton Akhirnya Rilis Album Solo
Album Baru Sudah Siap, Sleeping With Sirens Luncurkan Video
Shania Twain Rilis Album Baru Beserta Rekaman Live-nya
Eddie Murphy Bakalan Tur Kalau ...
(ace/nad)
Sumber: KapanLagi.com http://ift.tt/1uGn2P7
0 Response to "[Video] Hapus Imej Gangster, Chris Brown Kini Jadi Samurai"
Posting Komentar